1 Penyelengara Pemilu Reaktif

Baritonews,Tamiang Layang- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Barito Timur (Bartim) menyelenggarakan rapid test yang melibatkan anggota Petugas Pemungutan Suara (PPS) dan Sekretariat PPS Kecamatan Dusun Timur Kabupaten Bartim, PKM Edison Jaar yang diselenggarakan di Puskesmas Jaar. Sabtu (29/08).

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyelenggarakan rapid test selama 4 hari se-Kabupaten Barito Timur dan hari ini Petugas penyelenggara Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan anggota Sekretariat PPS menjalani Rapid Test di Kecamatan Dusun Timur yang terletak di Puskesmas Jaar.

Dari hasil informasi yang berhasil dihimpun media, hasil rapid test yang di laksanakan oleh Puskesmas Jaar dari Dusun Timur, sebanyak 6 desa dengan 36 orang penyelenggara pemilu yang terdiri dari PPS dan Sekretariat PPS.

“ Hari ini kami dari Puskesmas Jaar melaksanakan rapid test dari Dusun Timur, terdiri dari anggota PPS dan Sekretariat PPS dari 6 desa dengan jumlah 36 orang penyelenggara pemilu dam dari 36 petugas penyelenggara pemilu tersebut 1 ada yang reaktif, yaitu anggota PPS dengan inisial E dari Desa Mangkarap.” Ucap Kepala Puskesmas Jaar Rigkai melalui Humasnya Roy saat di wawancarai.

Roy mengatakan, pihaknya sudah menginstruksikan kepada anggota penyenggara yang hasilnya reaktif, sesuai protokol kesehatan Revisi 5 untuk melakukan isolasi mandiri selama 3 hari dirumah sambil menunggu pemeriksaan Swab yang dilakukan oleh Tim Gugus Tugas berikutnya.

Untuk keperluan semasa isolasi mandiri dirumah, pihak terkait akan koordinasi dengan Kepala Desa setempat dan pihaknya hanya sebatas penyelenggara rapid test dan kalau sudah reaktif maka akan ditangani oleh gugus tugas pada nantinya.

Ditempat berbeda, Ketua KPU Kabupaten Barito Timur Andy Amyanu Gandrung melalui Divisi Perencanan Data dan Informasi mengatakan, berdasarkan surat edaran KPU RI itu tidak boleh diberhentikan, jadi mereka dibebas tugaskan dan pekerjaannya di gantikan oleh anggota lainnya.

“Seandainya hasilnya ada yang positif, maka secara tahapan tidak mengganggu, karena anggota PPS ada 3 orang dan anggota sekretariat 3 orang dan semoga Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur tahun 2020 ini, berjalan dengan aman dan sukses,”harapnya.(sap)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *