Baritonews, BUNTOK – H Eddy Raya Samsuri bersama Pengurus KONI Kalimantan Tengah (Kalteng) masa bakti 2020-2024, akhirnya resmi dilantik oleh Ketua Umum (Ketum) KONI Pusat Pusat Letjen (Purn) Marchiano Norman, di Aula Jayang Tingang , kantor Gubernur Kalteng, Jumat (14/8/2020).
Pelantikan juga berdasarkan Surat Keputusan Ketua KONI Pusat Nomor 49 Tahun 2020 tentang Pengukuhan Personalia Pengurus KONI Provinsi Kalimantan Tengah masa bhakti 2020 – 2024, dimana struktur pengurus KONI Kalteng, yakni Ketua Umum Eddy Raya Samsuri, Ketua Harian Christian Sancho, 7 Wakil Ketua Umum, Sekretaris Umum dan 2 wakil, Bendahara Umum beserta 2 wakil, 3 Verifikator atau Audit Internal, serta 10 Ketua Bidang dan total 42 anggota.
“Saya optimis dan bertekad memperbaiki prestasi di PON Papua, karena saya percaya bahwa para atlet di Kalteng, punya kemampuan yang handal untuk membawa prestasi pada PON Papua,” ujar Eddy Raya Samsuri usai pelantikan.
Eddy Raya Samsuri yang juga Bupati Barsel itu mengatakan, pihaknya sangat optimis bisa meraih prestasi dan meningkat dari PON sebelumnya dan tentunya hal itu tidak lepas bersinergi dengan Pemprov Kalteng yang dapat membantu dalam anggaran, sehingga untuk membangkitkan dan meningkatkan prestasi atlet Kalteng dapat dengan baik.
Diharakan dengan adanya kepengurusan yang baru yang telah dilantik ini akan mampu mendulang emas di PON Papu tahun 2020 mendatang, dimana ada sebanyak 16 cabang olahraga yang ikut pada PON Papua tersebut dan ada beberapa cabang olahraga yang berprestasi tersebut.
“Saya juga meminta cabor-cabor yang ada di Kalimantan Tengah berjumlah 35 cabor, bisa segera untuk melakukan revitalisasi kepengurusan yang baru mengikuti visi misi Gubernur Kalteng dan visi misi KONI Kalteng, agar menjadi insan olahraga yang baik,”katanya.(riz)