ASN Taati Disiplin Kerja

BNews, Buntok – Wakil Ketua I DPRD Barsel Hj Nyimas Artika berharap momentum awal tahun 2023 ini menjadi semangat bagi aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Selatan (Barsel) mentaati dispilin kerja.

Karena ASN yang mempunyai tingkat kedisiplinan yang tinggi akan tetap bekerja dengan baik walaupun tanpa diawasi dan di perintah oleh atasan atau pimpinan.

“Dan ASN yang disiplin tidak akan mencuri waktu kerja untuk melakukan hal-hal lain yang tidak ada kaitannya dengan pekerjaan,” ujar Nyimas Artika kepada wartawan, Senin (2/1).

Politisi Partai Golkar Barsel itu juga menambahkan, ASN yang mempunyai kedisiplinan akan mentaati peraturan yang ada dilingkungan kerjanya dengan kesadaran yang tinggi tanpa adanya rasa keterpaksaan.

Pada akhirnya ASN yang mempunyai kedisiplinan kerja yang tinggi akan mempunyai kinerja yang baik, sebab waktu kerja dimanfaatkannya sebaik mungkin untuk melaksanakan pekerjaannya.

Dan memasuki awal tahun anggaran 2023, diharapkan agar semua kepala SOPD lingkup Pemkab Barsel memulai melaksanakan berbagai program kegiatan anggaran pembangunan.

Sesuai koridor aturan yang telah ditetapkan, sehingga proses administrasi keuangan dan pelaksanaan kegiatan dapat berjalan tepat sasaran dan dapat dipertanggungjawabkan serta tepat waktu pada akhir tahun anggaran nanti.(riz)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *