BUNTOK – Dewan pengurus cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia perjuangan (PDIP) Barito Selatan merayakan hari ulang tahun (Hut) tahun 2021 dengan menyiapkan tumpeng sebanyak 48 buah tumpeng.
Jumlah 48 buah tumpeng tersebut, menyesuaikan dengan hari ulang tahun atau usia partai moncong putih itu yang telah berusia 48 tahun, tepatnya pada tanggal 10 Juli 2021 ini.
Perayaan Hut ke-48 PDIP tahun 2021 untuk di Kabupaten Barito Selatan dilaksanakan di kantor DPC PDIP Barsel dan dihadiri langsung oleh Ketua DPC PDIP Barsel HM Farid Yusran.
Selain itu juga tampak hadir anggota DPRD Barsel dari fraksi PDIP seperti Ensilawaty Wijaya, Hermanes, Jarliansyah, Ketua Bapilu PDIP Barsel Hj Yangsi Hartini, Sekretaris DPD PDI Barsel Ashadi Jaya dan pengurus PDIP Barsel lainnya.
Pada perayaan PDIP tahun 2021 ini dilaksananakan dengan mendengarkan langsung pidato dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri melalui daring dan juga melaksanakan penanaman pohon di dalam kota Buntok.
Sementara itu, usai perayaan Ketua DPC PDIP Barsel mengatakan, karena perayaan Hut ke-48 PDIP dalam kondisi pandemic covid19, maka kegiatannya dilaksanakan secara daring dan di kantor PDIP Barsel saja.
Namun pelaksanaan ini sangat special, sebab perayaannya disaat pandemic covid19, dilakukan secara daring dan diharapkan dapat memecahkan rekor dari jumlah akun peserta terbanyak se Indonesia.(riz)