Baritinews, BUNTOK – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan melalui Bupati Barito Selatan H Eddy Raya Samsuri menghibahkan 2 buah tanah dengan lokasi yang kepada pihak kepolisian.
Penyerahan 2 tanah hibah tersebut diserahkan secara langsung oleh Bupati Barsel kepada Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol Dedi Prasetyo pada peresmian Commend Center di mako Polres Barsel, Selasa (15/9).
Adapun 2 buah tanah yang diberikan tersebut yakni tanah seluas 5 hektar yang berada di Kecamatan Jenamas dalam rangka pembangunan polirud terbesar di daerah aliran sungan barito.
Dan menghibahkan tanah pos simpang tiga kangkung atau lampu merah Jalan Pahlawan dan Pelita Raya Buntok Kecamatan Dusun Selatan Kabupaten Barito Selatan.
“Kita baru saja menyerahkan 2 sertifikat kepada Kapolda Kalteng, dengan harapan dapat dimamfaatkan oleh kepolisian,” ujar Bupati Barsel H Eddy Raya Samsuri usai menyerahkan sertifikat 2 tanah tersebut kepada wartawan.
Eddy juga mengatakan, Polirud di Kecamatan Jenamas itu adalah merupakan markas terbesar di das barito dan tentunya hal itu menjadikan kebanggan masyarakat Barsel.(riz)