Petugas Vaksinasi Harus Ditambah

BNews, Buntok – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Barito Selatan beberapa hari lalu melaksanakan vaksinasi massal serentak di seluruh Kabupaten Barsel.

Namun sayang vaksinasi massal tersebut yang di targetkan kepada 2700 orang lansia dan guru se Barsel, tetapi karena jumlah petugas vaksinasi terbatas, sehingga targetnya tidak tercapai.

“Oleh sebab itu diharapkan petugas vaksinasi ini dapat ditambah, agar target vaksinasi massal ini dapat tercapai,” harap Ketua DPRD Barsel HM Farid Yusran kepada wartawan beberapa hari lalu.

Farid Yusran juga mengatakan, melihat kondisi petugas vaksinasi di Barito Selatan yang dinilai kewalahan dalam melaksanakan vaksinasi covid19, maka perlu kiranya ditambah petugasnya, sebab anggarannya sudah disiapkan.

DPRD Barsel juga sangat bangga dan mengapresiasi, karena beberapa hari lalu Pemkab Barsel menggelar vaksinasi secara massal yang diperuntukan untuk lansia dan para tenaga pengajar di Barsel.

Penambahan petugas medis dalam melayani vaksinasi tersebut, supaya volume jumlah yang ditargetkan vaksinasi itu dapat dicapai, sehingga vaksinasi itu dapat merata sampai keseluruh pelosok desa di Barsel.

Diharapkan dengan dilaksanakan vaksinasi secara massal ini dapat memutus mata rantai penyebaran virus corona atau covid19 ini, sehingga pada akhiranya Barsel bisa menjadi zona hijau dan perekonomian masyarakat dapat kembali seperti semula.

Diharapkan masyarakat Barsel tetap melaksanakan prokes kesehatan (Prokes) yang telah ditetapkan oleh Pemerintah seperti selalu menggunakan masker, menjaga jarak, tidak berkerumunan rutin mencuci tangan dan tidak keluar rumah apabila tidak perlu.(riz)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *