Baritonews, BUNTOK – Pelaksanaan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah (Pilkada) Kalimantan Tengah 9 Desember 2020 dan hingga menjelang pleno pelaksanaan perhitungan hasil pemilihan dalam kondisi aman dan kondusif.
“Kita sangat berharap kondisi aman dan kondusif khususnya di Kabupaten Barito Selatan ini dapat terus terjaga bahkan pada saat pleno KPU Kabupaten dan Kalteng nanti,” ujar Kapolres Barsel AKBP Agung Tri Widiantoro SIK kepada wartawan, beberapa hari lalu.
Orang nomor wahid di jajaran Polres Barsel itu juga mengatakan, berdasarkan pemantuan kepolisian di sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) tanggal 9 Desember 2020 yang berlalu.
Pelaksanaan pencoblosan dalam kondisi aman dan terkendali, hal itu terlihat dari antusias warga di Kabupaten Barito Selatan berbondong-bondong mendatangi TPS terdekat.
Rata-rata 60 persen lebih pemilih yang telah menyampaikan hak pilihnya pada Pilkada Kalteng tahun 2020 ini dan diharapkan dengan terpilihnya kepala daerah dan wakil kepala daerah Kalteng nantinya akan menjadi daerah Barsel ini bisa lebih maju dan sejahtera lagi.
“Kami juga telah menurun aparat kepolisian untuk pengamanan seluruh TPS di Kabupaten Barsel di bantu anggota TNI dari Kodim 1012 Buntok serta diharapkan situasi berjalan aman hingga penetapan dan pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng,”harapnya.
Sementara itu Dandim 1012 Buntok letkol Inf Dwi Tantomo mengatakan, berdasarkan pemantuan pihaknya pelaksanan pemungutan suara berjalan aman dan begitu pula prosuder kesehatan juga sudah dilaksaakan dengan baik.
Kehadiran anggota TNI hanya memback up teman dari polri yang melaksanakan tugas, dengan harapan agar masyarakat tetap menjaga keamanan, ketertiban serta tidak lupa melaksanakan 3 M yakni mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak aman.(riz)