Pj Bupati Lepas Kontingen Barsel

BNews, Buntok –Penjabat Bupati Barito Selatan Lisda Arriyana melepas secara resmi kafilah atau kontingen musyabaqah tilawatir qura’n (MTQ) asal Kabupaten Barito Selatan, yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati Barsel, Rabu (21/7).

Pj Bupati Barsel sebelum melepas, dalam sambutannya mengatakan, berdasarkan laporan dari Ketua panita Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Barsel tadi.

Kontingen Kabupaten Barito Selatan ada harapan meraih juara umun, kalau tidak bisa, setidak-tidaknya masuk 5 besar,” namun diharapkan kaontingen meraih juara 2 atau 3.

Ia mengatakan, dengan jumlah kontingen MTQ Barsel sebanyak 39 orang yang mengikuti semua cabang lomba di ajang tersebut dapat memberi harapan terbaik dan membawa nama harum Bumi Dahani Dahanai Tuntung Tulus .

Ajang MTQ ke-30 ini, bukan hanya ajang biasa, melainkan juga dapat meningkatkan interaksi individunya, dengan Al-Qur’an dan sekaligus mensyiarkan agama Allah melalui lantunan ayat-ayat suci Al-Qur’an dengan tafsir dan terjemah yang baik.

“Maka dari itu pada hari ini kita melepas kafilah terbaik Barsel untuk mengikuti lomba tersebut, ajang ini merupakan prestasi yang membanggakan dan hendaknya dapat dijadikan motivasi maupun samangat dalam meraih kejuaraan,” ungkapnya.

Diharapkan agar seluruh peserta lomba nanti dalam bertanding dengan penuh samangat dan tetap menjunjung sportivitas yang tinggi agar dapat mengukir serta meraih prestasi terbaik dalam lomba tersebut.

“Untuk itu kepada anak-anakku sekalian tunjukkanlah kemampuan terbaik kalian, saya yakin kalian sudah mempersiapkan diri dengan baik dalam menghadapi perlombaan ini demi mengharumkan nama baik Kabupaten Barsel yang kita cintai ini,”(riz)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *